Senin, 12 Oktober 2020

Lomba Traveloka Eats

 

Traveloka Eats

 

Meet up  menjadi suatu sarana untuk melepas kangen dengan teman-teman  seperjuangan waktu masih bekerja di salah satu organisasi keolahragaan. Hubungan kerja yang erat melahirkan  rasa  kebersamaan yang mendalam, membuat  kita begitu deket satu sama lain.   Belum juga genap tiga tahun berpisah, tapi sudah puluhan kali kita mengadakan pertemuan.

Momen  ulang tahun menjadi hal yang paling ditunggu untuk bisa ngumpul, tapi  perayaan istimewa lainnya juga dijadikan momen yang ngga boleh dilewatkan.   Padahal kita masih berkomunikasi melalui WAG, setiap waktu loh!  Hanya rasa rindu ngumpul dan saling lempar candaan yang sering bikin kangen bingit..hehehehe..

Di WAG udah rame tuh komen uangkapan rasa kangen bertemu, dari mulai kata-kata sampai emoticon. Akhirnya….taraaa, disepakatin kita akan ketemuan. “Asyiiiik”……………kata yang  muncul menyambut bahagia keputusan tersebut.

 


Masalah baru tampil, dimana nih acaranya mau digelar?

Naaah……ditunjuklah yang muda untuk nyari tempat yang nyaman dan kulinernya enak sesuai selera. Tetiba yang ditunjuk gampang banget dan ngga butuh waktu lama, langsung menawarkan tempat yang nyaman, lokasinya ditengah-tengah kota dan menunya dijamin  semua suka. Infonya lengkap tuh diposting di WAG.

“Eeee….dapat info dari mana tuh lengkap dan cepet banget?” Tanya aku dan yang lain mengekor tanya.  Tau kan Emak-emak kalau udah mager, geser pantat aja ogah…hihihi.

“Makanya gaul dong, jangan main WA dan FB doang. Aku juga cuma dari HP kok infonya, nih Aku kasih  taunya, cuma buka  Traveloka doang!. Yaitu Traveloka Eats yang merupakan fitur baru Traveloka yang langsung ngehits.” 

Pemenang door prize

 

Sejak awal Mei 2018 lalu, Traveloka meluncurkan layanan kuliner yang bisa langsung diakses melalui aplikasi dan mobile web Traveloka. Fitur tersebut dapat digunakan untuk mencari dan menemukan informasi setidaknya dari delapan ribu tempat makan,  di tujuh kota besar di Indonesia, yaitu Jakarta, Tangerang, Surabaya, Bandung, Bali, Medan, dan Yogyakarta.

 

Aku dapat door prize

Bayangkan dengan fitur ini, kita bisa menikmati berbagai layanan  lengkap untuk urusan kuliner. Mulai dari hunting resto, booking tempat, menyimpan data resto pilihan, info promo terbaru  dan masih banyak lagi. Di fitur ini juga bisa ditemui  artikel-artikel panduan kuliner yang berisi rekomendasi tempat makan, special offer dan fitur teranyar yaitu  Treats. Temukan  Hidden Gems di  Treats by Traveloka di resto-resto yang terdaftar di fitur ini. 

Web sabu hachi……………………………….


 

Akhirnya kita bisa melepas kangen di resto Sabu Hachi Musium Satria Mandala. Tempatnya nyaman, tenang, parkirnya luas dan menunya udah tau dong. Keseruan merebak, apalagi ada acara kejutan. Ada tujuh orang yang beruntung, karena dibawah kursinya terdapat nomor undian dan salah satunya aku. Kalau ngga ada daed linenya, mungkin kita ngga  akan bubar-bubar hehehe…..

Btw  kalian juga bisa ikut lomba  berhadiah total 20 juta rupiah, hanya  dengan berbagi cerita tentang pengalaman bersama Traveloka Eats di tempat makan yang kalian kunjungi. 

Terima kasih Traveloka Eats, sudah bikin pertemuan kita jadi seru dan sangat mengesankan.

Untuk info lengkapnya silakan simak di sini ya :

https://competition.c2work.com/kompetisi-traveloka-eats-facebook-post

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar